GURAME ASAM MANIS


GURAME ASAM  MANIS


Ikan gurami terutama digemari sebagai ikan konsumsi. Dagingnya padat, durinya besar-besar, rasanya enak dan gurih. Gurami hampir selalu tersedia di restoran, untuk dijadikan pelbagai macam masakan terutama gurami bakar dan gurami asam-manis. Usahakan untuk membeli ikan gurame yang masih hidup untuk jaminan kesegarannya.





Bahan:
1 ekor (500 gram) ikan gurame, diambil dagingnya dan potong panjang
1/2 sendok makan air jeruk lemon
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk

Bahan Pelapis:
100 gram tepung terigu
25 gram tepung sagu
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk

Bahan Saus:
1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
2 siung bawang putih, dimemarkan
50 gram wortel, diiris korek api halus
25 gram kacang polong
100 gram saus tomat
1 sendok teh kecap manis
1/2 sendok teh garam
2 sendok teh gula pasir
350 ml air
1 sendok makan air jeruk lemon
1 sendok teh tepung sagu dan 1/2 sendok makan air, dilarutkan
1 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Taburan:
1 batang daun bawang, potong panjang 5cm, diiris korek api halus


Cara membuat:
  1. Lumuri ikan dan sisa tulangnya dengan air jeruk, garam, dan merica bubuk. Diamkan 15 menit.
  2. Lumuri dengan bahan pelapis.
  3. Goreng dalam minyak yang dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Goreng juga tulangnya.
  4. Saus, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan wortel. Tumis sampai layu.
  5. Masukkan saus tomat, kecap manis, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
  6. Tuang air. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai kental.
  7. Masukkan air jeruk lemon dan kacang polong. Aduk rata.
  8. Sajikan ikan disiram dengan sausnya dan taburan daun bawang.


                                      SELAMAT MENCOBA















0 komentar:

Posting Komentar

 
  • blog kita © 2012 | Designed by Rumah Dijual, in collaboration with Web Hosting , Blogger Templates and WP Themes